Friday, December 7, 2018

Belajar gitar melodi

Tutorial Belajar Gitar part 7: Dasar Belajar Melodi Gitar, Scale Untuk Pemula



Gitaris yang bermain gitar dengan menggenjreng memang terlihat keren namun gitaris yang bermain gitar dengan menggunakan melodi akan terlihat lebih amazing dan menakjubkan. Analoginya, bermain dengan menggenjreng gitar seperti kopi manis dan bermain gitar dengan tambahan melodi seperti kopi manis + roti + selai, intinya akan terlihat lebih keren.

Bermain gitar dengan melodi bisa dibilang susah-susah gampang. Susah bagi mereka yang baru akan latihan dan gampang bagi mereka yang sudah pro dan terbiasa menggunakan feeling. Namun pada tutorial belajar gitar khususnya melodi dan beberapa tutorial belajar gitar melodi kedepannya dalam blog mymelody13 ini, kita akan belajar gitar melodi dengan tutorial yang tidak menggunakan feeling, namun tetap akan menuju ke tahap belajar melodi dengan feeling.

Setelah anda mengikuti tutorial belajar gitar part 7 ini, anda diharapkan mampu untuk:

1. Mengenal metode penulisan not
2. Memahami scale diatonik major
3. Menerapkan scale diatonik major pada fret gitar untuk menentukan nada-nada pada fret.

Syarat-syarat belajar gitar melodi


Seperti halnya melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, belajar gitar melodi juga membutuhkan syarat-syarat. Bedanya, jika di perusahaan anda harus memenuhi syarat berupa ijazah dan sertifikat, syarat untuk memulai berlatih melodi gitar adalah sebagai berikut.

1. Menguasai chord dasar

Chord adalah dasar dan inti dalam bermain instrumen gitar. Saya dapat memastikan bahwa anda telah mengenal chord dasar sehingga berniat melanjutkan ke tahap belajar gitar melodi.

2. Menguasai teknik fingerpicking

Teknik fingerpicking adalah teknik memetik senar gitar menggunakan teknik PIMA. Teknik ini akan memudahkan anda dalam bermain gitar melodi.

3. Memahami kunci gantung dengan memanfaatkan scale

Anda hanya dapat menguasai gitar melodi jika berhasil memahami materi kunci gantung memanfaatkan gunakan CAGED system. Dan anda hanya dapat menguasai kunci gantung jika dan hanya jika berhasil memahami scale atau interval tangga nada diatonik major dan minor.

Jangan sekali-kali menginjakkan kaki ke dalam kelas belajar gitar melodi kalau belum memiliki sertifikat Caged System!

Jika anda berhasil memenuhi standar kualifikasi di atas, anda sudah lulus dan siap masuk ke dalam kelas belajar gitar melodi.

Langkah-langkah belajar gitar melodi untuk pemula


1. Metode penulisan not atau nada dalam seni musik


Dalam seni musik, selain mendengarkan nada anda juga dituntut untuk dapat membaca nada. Seperti yang kita ketahui bahwa melodi adalah serangkaian nada-nada yang membentuk suatu irama. Membaca nada secara tulisan akan membantu anda dalam berlatih gitar melodi.

Membaca nada dapat dilakukan dengan memahami simbol dan karakter khusus yang melambangkan nada tersebut dalam not balok, not angka maupun TAB gitar.

Kita tidak akan belajar membaca nada dengan simbol-simbol not balok, dkk. namun kita hanya akan mengenal metode penulisan not atau nada dalam seni musik secara secara umum, yaitu metode penulisan dengan huruf/balok dan angka.

Not angkaNot balokBunyi nada
1Cdo
2Dre
3Emi
4Ffa
5Gsol
6Ala
7Bsi
1�C�do�

Metode penulisan not atau nada di atas merupakan dasar dalam seni musik dan sangat penting bagi anda yang ingin belajar melodi menggunakan alat musik, dalam hal ini gitar.

2. Scale tangga nada diatonik major


Di dunia ini, ada banyak sekali scale yang dapat dimanfaatkan dalam bermain gitar melodi, seperti scale pentatonic (5 nada dalam 1 oktaf), scale diatonik (7 nada dalam 1 oktaf), scale chromatic (12 nada dalam 1 oktaf), etc. Scale yang wajib dan dipakai oleh semua gitaris di seluruh dunia adalah scale diatonik khususnya scale diatonik major.

-Major Diatonic scale

Scale diatonik adalah scale yang terdiri dari 7 nada dalam satu oktaf, yaitu do, re, mi, fa, sol, la, dan si. Scale diatonik major adalah scale yang dimulai dari chord major sebagai nada pertama=do, berbeda dengan scale diatonik minor yang dimulai dari chord minor yang dimulai dari nada pertama=la.

Scale diatonik major
111/21111/2
CDEFGAB

Anda hanya perlu menghafal interval tangga nada diatonik major

1 1 1/2 1 1 1 1/2

Cara penerapan scale tangga nada diatonik major pada gitar
  • 1 sama dengan naik satu nada jika pada gitar 2 Fret
  • 1/2 sama dengan naik setengah nada jika pada gitar 1 Fret
  • Selain E ke F=1/2 dan B ke C=1/2 semuanya naik 1 nada

Scale diatonik major merupakan dasar dan inti dari belajar melodi. Dengan memahami scale diatonik major maka secara otomatis anda dapat memainkan semua lagu menggunakan melodi.

3. Gambar bentuk melodi berdasarkan scale diatonik major


Setelah anda memahami langkah 1 dan langkah 2 di atas, tiba saatnya untuk masuk ke tahap yang sebenarnya.
Perhatikan kembali pada tutorial stem gitar pemula tentang open chord!

Tuning Standar

  • Senar 1 nada E (bunyi mi atau 3)
  • Senar 2 nada B (bunyi si atau 7)
  • Senar 3 nada G (bunyi sol atau 5)
  • Senar 4 nada D (bunyi re atau 2)
  • Senar 5 nada A (bunyi la atau 6)
  • Senar 6 nada E (bunyi mi atau 3)

E B G D A E terletak di fret nol dan hanya berlaku jika anda memetik sinar tanpa menekan fret apapun atau biasa disebut open chord.

Seharusnya pada langkah ini, anda sudah bisa mengetahui nada-nada do re mi pada fret gitar. Anda dapat menentukan nada berikutnya pada semua fret gitar dengan memanfaatkan scale diatonik major di atas dan meletakkkan fret 0 sebagai dasar nada pertama.

Misalnya pada senar 1 nada pada fret 0 sama dengan E, maka selanjutnya nada pada fret 1 sama dengan F, fret 2 sama dengan F#, fret 3 sama dengan G, dst.I think it�s not a problem untuk anda yang telah paham dan memiliki sertifikat Caged system. Cara kerjanya sama dengan ketika anda belajar chord gantung pada gitar, bedanya saat itu anda hanya belajar menggunakan senar bass sebagai patokan.

Untuk mempermudah menghafal nada-nada pada fret gitar maka anda membutuhkan tools. Tool ini berupa gambar bentuk-bentuk melodi yang menunjukkan secara sistematis letak nada-nada pada fret gitar.

Bentuk melodi C

Gunakan bentuk melodi C jika anda bermain di nada dasar C=do


Bunyi nada melodi C dari senar 1 ke senar 6
mi, fa, sol, la, si, do, re, mi, fa, sol, la, si, do, re, mi, fa, sol.
Bunyi nada melodi C dari senar 6 ke senar 1
sol, fa, mi, re, do, si, la, sol, fa, mi, re, do, si, la, sol, fa, mi.

Bentuk melodi A

Gunakan bentuk melodi A jika anda bermain di nada dasar A=do


Bunyi nada bentuk melodi A dari senar 1 ke senar 6
sol, fa, mi, re, do, si, la, sol, fa, mi, re, do, si, la, sol.
Bunyi nada bentuk melodi A dari senar 6 ke senar 1
sol, la, si, do, re, mi, fa, sol, la, si, do, re, mi, fa, sol.

Bentuk melodi G

Gunakan bentuk melodi G jika anda bermain di nada dasar G=do


Bunyi nada bentuk melodi G dari senar 1 ke senar 6
do,si, la, sol, fa, mi, re, do, si, la, sol, fa, mi, re, do.
Bunyi nada bentuk melodi G dari senar 6 ke senar 1
do, re, mi, fa, sol, la, si, do, re, mi, fa, sol, la, si, do.

Bentuk melodi F

Gunakan bentuk melodi F jika anda bermain di nada dasar F=do


Bunyi nada bentuk melodi F dari senar 1 ke senar 6
do, si, la, sol, fa, mi, re, do, si, la, sol, fa, mi, re, do.
Bunyi nada bentuk melodi F dari senar 6 ke senar 1
do, re, mi, fa, sol, la, si, do, re, mi, fa, sol, la, si, do.

Ke-4 bentuk melodi di atas, merupakan satu-kesatuan yang dipisahkan dengan maksud mempermudah belajar melodi. Melodi tersebut jika dikombinasikan akan memiliki urutan C, A, G, dan F yang tersebar di seluruh fret mulai dari fret 0 sampai fret 10 dengan nada dasar C.

Cara mudah menghafal bentuk-bentuk melodi di atas:


1. Mulailah dari bentuk melodi C.
2. Cobalah nyanyikan bunyi nada-nada bentuk melodi tersebut mi, fa, sol, la, dst. sambil menerapkannya pada fret gitar.
3. Jika anda telah menghafal bunyi nada dan letaknya pada fret gitar dari senar 1 ke senar 6, hafal juga dari arah sebaliknya jika dimulai dari senar 6 ke senar 1.
4. Hafal scale atau interval tangga nada diatonik dengan baik
5. Latihan gitar yang rutin selama 2 hari maka anda akan menghafal letak nada-nada tersebut pada fret gitar.

Sebenarnya hanya dengan menguasai melodi bentuk C anda sudah bisa memainkan semua melodi lagu. Namun agar memudahkan anda bermain melodi pada semua fret gitar maka anda harus menghafal bentuk-bentuk melodi yang lain.

Demikianlah artikel tentang belajar gitar melodi dasar pemula. Pada tutorial selanjutnya kita akan membahas tentang Teknik mempercepat fingering dalam bermain melodi gitar. Semoga bermanfaat dan tetap semangat berlatih gitar. Fighting!

Load comments