Dalam hubungan, enggak selamanya semua berjalan mulus. Pasti ada pertengkaran, bahkan perselingkuhan. Kamu juga pasti pernah menyaksikan perselingkuhan di sekelilingmu. Tapi, gimana kalau perselingkuhan ini terjadi dalam hubunganmu. Memang Enggak semua orang peka ketika pasangannya selingkuh. Waspadalah dengan mengenali 7 tanda pasanganmu selingkuh seperti ini :
1. Jawab Telepon Sembunyi-sembunyi
Transparan dan keterbukaan adalah kunci suksesnya sebuah hubungan. Tapi kalau jawab telepon yang katanya cuma dari teman, kenapa harus pindah tempat dan menjauh dari kamu? Nah!
2. keintiman yang tidak kayak biasanya
Kadang, keintiman antara kamu dan dia berubah secara tiba-tiba. Bisa saja meningkat, karena dia merasa bersalah denganmu, atau juga merasa lebih bergairah. Bisa juga malah jadi berkurang karena dia sudah mendapatkan keintiman di luar sana.
3. "Single" Profile
Orang yang enggak setia, pasti akan membuat profile di media sosial seperti orang yang lajang. Misalnya enggak mau pasang foto mesra bersamamu. Bahkan enggak mau pasang status hubungan denganmu. Kamu perlu mempertanyakannya, kalau hal ini terjadi.
4. Sering Ganti Password
Memang password adalah privacy masing-masing. Tapi, kalau sudah menikah, seharusnya dia enggak keberatan memberikannya ke kamu. Setelah kamu tahu, tiba-tiba dia suka ganti-ganti password. Kamu harus curiga.
5. Aktivitas Sosial Meningkat
Kamu sangat mengenalnya. Kamu pasti akan merasakan perubahan dalam dirinya. Mungkin memang dia sejak awal menyukai aktivtas sosial; hang out bareng teman-temannya. Tapi, kamu pasti bisa merasakan kalau aktivitas ini tiba-tiba malah lebih sering. Coba kamu tanyakan kepada teman-teman terdekatnya, apakah benar pergi bersamanya atau hanya alasan.
6. Pengeluaran Meningkat
Memang terkadang pengeluaran yang tiba-tiba meningkat bukan hanya disebabkan dia selingkuh. Tapi kamu harus segera memerhatikan hal ini. Orang yang selingkuh cenderung akan menghabiskan uang lebih banyak. Karena mereka mungkin makan siang di luar, bahkan sewa kamar hotel.
7. Perubahan Penampilan
Mungkin sejak awal pasanganmu adalah tipe orang yang memperhatikan penampilan. Tapi coba kamu perhatikan, apakah dia sedikit berubah? Seperti menggunakan pakaian yang keren walaupun dia bilang cuma mau beli sabun ke mall terdekat.
Nah, itu dia tanda-tanda kalau pasangan kamu selingkuh. Dengan mengetahuinya kamu bisa lebih waspada sehingga bisa memikirkan bagaimana caranya agar perselingkuhan bisa dihindari.