Saturday, June 10, 2017

Menarik ! Masker Rambut tradisional dari Buah-buahan

Sebagian wanita seringkali membuat jadwal rutin melakukan perawatan rambut di salon kecantikan demi menuntaskan cara merawat rambut kering dan kusam. Pilihan ini tidak keliru. Akan tetapi jika anda tidak bisa selalu menyediakan budget maksimal, segera temukan solusi yang  lain. Yuk, kembalikan pesona rambut sehat dan segar melalui sentuhan tangan milik diri sendiri! Jangan takut mencoba guys.


Membuat kreasi masker dari buah-buahan sebenarnya cukup mudah dan relatif aman. Berikut saran untuk untuk memilih aneka buah segar guna kebutuhan membuat masker wajah maupun rambut turut direkomendasi juga oleh para ahli kecantikan dunia. Maka tidak perlu ragu mengolah masker dari tangan anda sendiri.

Nah, manakah diantara 5 jenis buah terbaik berikut ini yang ingin anda kreasikan menjadi bahan masker rambut?ndiri kebutuhan rambut anda :

1. Masker Anggur
Buah anggur memiliki antioksidan alami yang mampu meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala. Antioksidan dapat mendorong pertumbuhan rambut yang sehat dan lembut.

Caranya :
Gunakan tiga sampai lima butir buah anggur. Lumatkan sampai cukup halus. Tambah sedikit air hangat dan beberapa tetes madu alami.
Balurkan masker buah anggur secara merata ke kulit kepala dan batang rambut. Bungkus rambut dengan handuk kering,biarkan selama 30 menit kemudian bilas menggunakan shampoo.

2.Masker Mangga
Mangga mengandung banyak Vitamin A dan C yang sangat diperlukan oleh rambut.Tekstur buah mangga yang berair sangat berkhasiat untuk dijadikan sebagai pelembab alami.

Caranya :
Siapkan 1 buah mangga dan 1 kuning telur.Campurkan kedua bahan tadi sampai halus.Aplikasikan pada kulit kepala sampai ujung rambut.Setelah itu tutupi kepala dengan shower cap dan biarkan selama 30 menit kemudian bilas menggunakan shampo sampai bersih.

3.Masker  Pisang
Buah pisang banyak mengandung lactid acid yang berkhasiat untuk menyeimbangkan PH pada rambut dan bisa melembabkan rambut.Apabila anda mengalami permasalahan rambut kering dan kering anda bisa mencoba menggunakan masker pisang.

Caranya
siapkan buah pisang secukupnya,1/2 sdm madu,1/2 sdm minyak zaitu dan susu.Campurkan kesemua bahan tadi dalam satu wadah.Aduk hingga rata.Aplikasikan bahan tersebut pada kulit kepala dan rambut secara merata dan pijat dngan perlahan-lahan.Bungkus rambut menggunakan shower cap dan biarkan selama 25 menit.Lalu bersihkan rambut mengunakan shampo.Lakukanlah perawatan ini setiap 1 atau 2 kali dalam seminggu.

4. Masker  Alpukat dan Minyak Zaitun
Kombinasi menarik kedua bahan alami ini sangat baik untuk mengatasi masalah rambut kering. Selain itu kandungan minyak dan vitamin dalam alpukat bisa membuat penampilan rambut lebih lembut dan rapi.

Caranya :
Hangatkan lima sendok makan minyak zaitun. Cara menghangatkan zaitun bisa memakai microwave. Bisa juga diatas api kompor (dengan wajan atau panci) sampai minyak terasa hangat saja.
Siapkan alpukat matang lalu lumatkan daging buah dengan sedikit air hangat.
Aduk rata minyak zaitun dan alpukat untuk dipergunakan sebagai masker rambut.

5.Masker  Strawberry
Buah strawberry kaya akan Vitamin C dan antioksidan.Anda bia memadukan buah strawberry dan yogurt untuk memberikan kelembaban dan kelembutan pada rambut dan menjaga keindahan rambut dari akar-akarnya.

Caranya :
siapkan buah strawberry secukupnya ditambah 1 sdm yogurt.Campur kedua bahan tersebut sehingga berbentuk pasta.Aplikasikan pada kulit kepala sampai ujung rambut.Pijat dengan lembut selama 10 menit.Bungkus rambut menggunakan handuk dan biarkan selama 30 menit.Kemudian bilas hingga bersih.

Demikian 5 cara unik merawat rambut kering menggunakan masker buah-buahan. Lakukan secara rutin tetapi jangan setiap hari. Beri jeda waktu sekitar lima hari sejak fruit hair mask yang pertama dilakukan.

Ingat juga untuk memperlakukan rambut secara lembut dari proses pengeringan sampai menyisir.
Seluruh perhatian khusus dan alami pada rambut akan membuat mahkota kecantikan kita tumbuh sehat, lembut, dan tidak mudah kering.Serta menambah rasa percaya diri tentu nya.

Selamat mencoba!

Load comments